Jumat, Januari 20

2012, Penjualan Ponsel Bakal Menurun?


HeadlineNew York - Para vendor pembuat ponsel untuk tahun ini mungkin bakal sedikit kesulitan untuk menjual produk mereka. Mengapa?Kondisi ekonomi global yang semakin melemah tahun ini membuat para pengguna semakin enggan mengganti handset mereka, ungkap penelitian dari pihak Gartner. Seperti yang dikutip dari Reuters, kuartal keempat 2012 adalah waktu yang pas untuk menunjukkan hasil penelitian tersebut.
"Pada waktu tersebut, Apple akan menunjukkan bahwa mereka akan tetap berada di atas, sementarahandset Android, hanya vendor-vendor kuat seperti Samsung yang bisa tetap berdiri tegak," ujar Carolina
Milanesi, analis dari Gartner.
Sebagai contoh, Sony Ericsson mengalami masa yang buruk saat ini di industri ponsel. Para analis berprediksi bahwa penjualan per kuartal mereka akan turun 6 persen dari tahun yang sebelumnya yang 'hanya' sebanyak 10,5 juta unit ponsel saja.
Sony telah sepakat membeli saham Ericsson pada Oktober tahun lalu.